Pembukaan Pelatihan Dasar CPNS Golongan III Gelombang I, Angkatan 1 dan Angkatan 2

Pembukaan Pelatihan Dasar CPNS Golongan III Gelombang I, Angkatan 1 dan Angkatan 2

Pembukaan Pelatihan Dasar CPNS Golongan III Gelombang I, Angkatan 1 dan Angkatan 2

 

Jakarta, 25 September 2024 — Kementerian ESDM melalui Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Ketenagalistrikan, Energi Baru Terbarukan, dan Konservasi Energi (PPSDM KEBTKE) serta PPSDM Aparatur, bekerja sama dengan Pusat Pelatihan Sumber Daya Manusia Pendidikan dan Kebudayaan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), resmi membuka Pelatihan Dasar CPNS Golongan III Gelombang I, Angkatan 1 dan 2, yang diikuti oleh 80 peserta.

Acara ini dibuka oleh Kepala PPSDM Aparatur, Bambang Utoro. Dalam sambutannya, beliau menekankan bahwa Pelatihan Dasar (Latsar) merupakan pintu gerbang bagi seorang Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dalam memasuki dunia Aparatur Sipil Negara (ASN). “Pada kesempatan ini, para peserta akan diperkenalkan dengan nilai-nilai, prinsip-prinsip, serta cara kerja di lingkungan pemerintahan. Pelatihan ini menjadi momen penting bagi setiap CPNS, dan diwajibkan bagi seluruh calon PNS. Kami berharap para peserta dapat mengikuti pelatihan ini dengan serius dan mampu merencanakan aktualisasi yang implementasinya bermanfaat bagi unit kerja masing-masing," ungkapnya.

Beliau juga menambahkan bahwa saat ini, kebutuhan akan keahlian teknologi semakin meningkat seiring dengan digitalisasi berbagai layanan yang mendukung kinerja pemerintahan. "Diharapkan para peserta mampu tanggap terhadap perkembangan teknologi, sehingga dapat memberikan pelayanan kepada masyarakat secara profesional, sesuai dengan core value ASN BerAKHLAK (Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif)," tambahnya.

 

Bambang juga menyampaikan apresiasinya kepada Kepala Pusdiklat Pegawai Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, atas kepercayaan yang diberikan untuk menyelenggarakan Pelatihan Dasar CPNS tahun ini.

 

Dalam kesempatan yang sama, Plt Kepala Pusat Pelatihan SDM Pendidikan dan Kebudayaan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Dewi Andayani, turut memberikan sambutannya. "Saya sangat senang bisa bertemu, meskipun secara daring, dengan adik-adik CPNS pagi ini. Selamat kepada adik-adik sekalian yang telah berhasil melalui berbagai tahapan seleksi yang ketat. Ini merupakan prestasi luar biasa," ujar Dewi.

 

Beliau menegaskan, CPNS memiliki tiga tugas utama, yaitu sebagai pelayan publik, pelaku kebijakan, dan perekat bangsa. “Dalam menjalankan ketiga fungsi tersebut, ASN harus menjunjung tinggi nilai-nilai BerAKHLAK. Sebelum diangkat menjadi PNS, adik-adik wajib menjalani masa percobaan selama satu tahun. Sebagaimana diamanatkan dalam Undang-Undang No. 20 Tahun 2023, selama masa percobaan ini, para CPNS diwajibkan mengikuti pelatihan dasar yang terintegrasi," jelasnya.

Dewi menambahkan, melalui pelatihan ini, para CPNS dipersiapkan untuk menjadi ASN yang mampu beradaptasi dengan budaya kerja ASN yang profesional dan berkarakter. “Perubahan sikap, budaya, dan mindset sangat penting, karena ASN memiliki peran strategis dalam pelaksanaan kebijakan dan pelayanan publik,” tutup Dewi.

 

Dewi juga mengucapkan terima kasih kepada PPSDM PPSDM KEBTKE dan PPSDM Aparatur yang telah memfasilitasi penyelenggaraan Latsar CPNS Kemendikbudristek. "Semoga pelatihan ini berjalan lancar dan mampu membentuk PNS yang profesional dan berkarakter sebagai pelayan masyarakat," katanya.