PPSDM KEBTKE SELENGGARAKAN PELATIHAN PEMANFAATAN LANGSUNG PANAS BUMI (Geothermal Direct Use)

PPSDM KEBTKE SELENGGARAKAN PELATIHAN PEMANFAATAN LANGSUNG PANAS BUMI (Geothermal Direct Use)

Pemanfaatan utama energi panas bumi sebetulnya ditujukan untuk Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP). Namun sumur-sumur yang produksi uapnya sudah decline dan atau tak cukup untuk memasok uap PLTP, bisa dimanfaatkan untuk keperluan non listrik. Ini yang disebut dengan pemanfaatan langsung (Direct Use), yakni pemanfaatan energi dan atau fluida panas bumi untuk keperluan non listrik, seperti untuk agroindustri, proses industri dan pariwisata.

 

Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia, Ketenagalistrikan, Energi Baru, Terbarukan dan Konservasi Energi (PPSDM KEBTKE) menyelenggarakan Pelatihan Pemanfaatan Langsung Panas Bumi (Geothermal Direct Use) dengan metode Sistem Distance Learning, pada tanggal, 27 sampai dengan 28 Mei 2021.

 

Tujuan pelatihan ini peserta mampu menjelaskan tentang pemanfaatan langsung panas bumi atau Geothermal Direct Use. Sedangkan materi yang disampaikan terdiri dari Pengenalan Panas Bumi, Potensi dan Regulasi, Teknologi Pemanfaatan langsung panas bumi, Simulasi Perancangan Pemanfaatan langsung Panas bumi, sebagai pengajar Aperta Ledy Alam, S.T., M.T. , Muhamad Roni Hajianto, S.S.T., M.T. Widyaiswara dari PPSDM KEBTKE.

 

Setelah mengikuti pendidikan dan pelatihan ini diharapkan peserta dapat memahami Pengenalan Panas Bumi, Potensi dan Regulasi, Teknologi Pemanfaatan langsung panas bumi, Simulasi

Perancangan Pemanfaatan langsung Panas bumi.

 

Selain layanan pelatihan dan sertifikasi, PPSDM KEBTKE juga memberikan layanan dalam bentuk bimbingan teknis, jasa audit energi dan jasa penunjang lainnya yang terkait dengan Ketenagalistrikan dan Energi Baru Terbarukan.

 

PPSDM KEBTKE sebagai lembaga pemerintah yang memberikan layanan kepada masyarakat kami PPSDM KEBTKE saat ini telah memiliki predikat sebagai wilayah bebas korupsi atau disebut WBK dan memiliki 5 komitmen utama yang perlu kami sampaikan kepada para peserta dan juga mengingatkan kepada kami sebagai lembaga yang memberikan pelayanan, yaitu:

  1.  Memberikan layanan kepada Masyarakat sesuai dengan Standar Pelayanan dan Tidak menerima pemberian apapun.
  2.  Bekerja secara Jujur, Profesional, Melayani, Inovatif, dan Berarti.
  3.  Menjaga integritas dan menjunjung tinggi kode etik Pegawai Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral.
  4.  Mendukung sepenuhnya pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).
  5.  Tidak akan melakukan praktek KKN yang merugikan negara

 

Kami SIAP menjadi bagian dan Partner Terpercaya dalam pengembangan SDM Bidang Ketenagalistrikan Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi.

 

PPSDM KEBTKE TANGGUH PENUH ENERGI!

kerja CEPAT, CERMAT, PRODUKTIF

 

Informasi pelatihan, sertifikasi, dan jasa umum:
Sdr. Akhir Setiadi (HP.0856-4985-8447),
Sdr. M. Zuhud Andrya (HP.0819-0770-3764),
Sdr. Zulfa (HP.0823-7604-1564),
Sdr. Nico Juni Ferson (HP. 0811-8123-490)
Sdr. Hari Zana (HP.0812-8110-2149),
Sdr. Anggit (HP. 0852-8804-0600)
Email: informasi.ppsdmkebtke@esdm.go.id
Web http: //diklat.ppsdmkebtke.esdm.go.id
(SA)
#20TahunBPSDMESDM
#BerkaryaUntukNegeri
#kesdmesdm
#bpsdmesdm
#ppsdmkebtke
#ketenagalistrikan
#energi
#pelatihan
#sertifikasi
#ditjengatrik
#ppsdmmigas
#ppsdmgeominerba