PPSDM Ketenagalistrikan EBTKE Gelar Pelatihan dan Sertifikasi Pengawas Operasional Pertama (POP) Panas Bumi Secara Daring

PPSDM Ketenagalistrikan EBTKE Gelar Pelatihan dan Sertifikasi Pengawas Operasional Pertama (POP) Panas Bumi Secara Daring

PPSDM Ketenagalistrikan EBTKE Gelar Pelatihan dan Sertifikasi Pengawas Operasional Pertama (POP) Panas Bumi Secara Daring

 

Jakarta, 23 September 2024 – Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Ketenagalistrikan, Energi Baru Terbarukan, dan Konservasi Energi (PPSDM Ketenagalistrikan EBTKE) kembali menyelenggarakan pelatihan dan sertifikasi Pengawas Operasional Pertama (POP) Panas Bumi. Acara ini berlangsung dari tanggal 23 hingga 27 September 2024 dan dilaksanakan secara daring, diikuti sebanyak 40 (empat puluh) orang peserta yang berlatar belakang mengelola panas Bumi.

 

Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi para tenaga kerja di sektor panas bumi, terutama dalam hal pengawasan operasional yang berkaitan dengan keselamatan, efisiensi, dan pemeliharaan lingkungan. Dalam era transisi menuju energi ramah lingkungan, keahlian khusus dalam pengelolaan panas bumi menjadi sangat penting, sejalan dengan target pemerintah untuk mempercepat pengembangan energi terbarukan di Indonesia.

Selama tiga hari pelatihan, para peserta akan dibekali dengan pengetahuan teknis, Peraturan Perundang-undangan Terkait Panas Bumi dan Tugas dan

Tanggung Jawab Pengawas Operasional Terhadap K3LL Panas, Penyusunan Rencana Kerja Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) dan Penerapannya, Penyusunan Rencana Kerja Lindungan Lingkungan (LL) dan Penerapannya, Teknik Komunikasi Timbal Balik, Inspeksi K3LL Panas Bumi, JSA dan Penilaian Risiko Kegiatan Panas Bumi, Investigasi Kecelakaan Panas Bumi, Pelaksanaan SMK3 Panas Bumi, mereka juga akan melalui ujian sertifikasi yang akan menentukan kelulusan mereka sebagai Pengawas Operasional Pertama di industri panas bumi.

 

Kepala PPSDM Ketenagalistrikan EBTKE, Susetyo Edi Prabowo ditemui diruang kerjanya menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan langkah strategis dalam pengembangan sumber daya manusia di sektor energi baru dan terbarukan, khususnya panas bumi. "Melalui pelatihan dan sertifikasi ini, diharapkan peserta dapat mengimplementasikan keterampilan yang diperoleh untuk meningkatkan performa operasional serta mendukung upaya pemerintah dalam mewujudkan energi bersih dan berkelanjutan," ujarnya.

Pelatihan ini disambut dengan antusias oleh para peserta yang berasal dari berbagai latar belakang, termasuk perusahaan pengelola energi panas bumi,  serta profesional di sektor energi. Dengan terselenggaranya pelatihan ini, PPSDM Ketenagalistrikan EBTKE terus berkomitmen untuk mendorong kualitas sumber daya manusia di sektor energi menuju masa depan yang lebih hijau dan berkelanjutan.