MENTERI ESDM BUKA PATRIOT ENERGI 2021 DI PPSDM KEBTKE

MENTERI ESDM BUKA PATRIOT ENERGI 2021 DI PPSDM KEBTKE

MENTERI ESDM BUKA PATRIOT ENERGI 2021 DI PPSDM KEBTKE

 

Senin, 20 September 2021

Dalam mewujudkan Indonesia Terang dan Berkeadilan dengan energi terbarukan yang mendukung pembangunan ekonomi masyarakat lokal dengan modal sosial bangsa PPSDM KEBTKE untuk kali kedua melaksanakan Pelatihan bagi Patriot Energi.

 

Mengawali sambutannya Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Arifin Tasrif menyampaikan bahwa pengembangan energi baru terbarukan merupakan salah satu fokus Kementerian ESDM saat ini, ini adalah merespon komitmen kita dalam menandatangani paris agreement beberapa waktu yang lalu. Tuntuntan dunia saat ini untuk menjaga kenaikan temperatur tidak melebihi 1,50C bahkan tuntutan yang kita perhatikan dan kita antisipasi bersama.

 

Bagaimana kalau kita melakukan langkah-langkah untuk mencegah kenaikan temperatur yang terus meningkat berkelanjutan akan terjadi perubahan iklim yang sangat extrim yang sudah diprediksi dan diperhitungkan oleh para ahli-ahli, maka Kementerian ESDM dalam hal ini bekerjasama dengan Institut Bisnis Ekonomi Kerakyatan berinisiatif untuk melakukan edukasi kepada para generasi muda, kita mulai dari 100 orang hari ini yang akan memasuki program pelatihan secara berangsur, dan diharapkan program-program seperti ini bisa berlangsung terus.

 

Lebih lanjut Arifin Menteri ESDM menegaskan, bahwa Indonesia memiliki sumber EBT yang cukup potensial cukup banyak, menurut perkiraan kita ada ada potensi kurang labih 600 GigaWatt dan energi ini berbeda dengan energi yang selama ini kita pakai. Saudara-saudara kita terutama di wilayah Terdepan, Terdpencil dan Tertinggal) 3T yang belum memiliki energi yang cukup, pemerintah masih harus mengeluarkan dan mengupayakan pendistribusian energi ini semaksimal mungkin.

 

Kami berharap kepada saudara-saudara yang ditugaskan ke lapangan dengan hasil pelatihan dapat melakukan identifikasi potensi-potensi yang ada di daerah-daerah yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat setempat dengan biaya yang komptetitif dengan manajemen yang sederhana yang bisa dilakukan sehingga masyarakat kita yang berada di daerah terpencil bisa mengupayakan energi terutama sumber matahari, sumber dari Hidro/air skala-skala kecil maupun skala besar, angin, biomasa, dan lain sebagainya.

 

Saat ini kemajuan teknologi di dunia menunjukkan bahwa kompetitifness energy terbarukan semakin lama semakin meningkat, dan dalam beberapa tahun akan menjadi lebih kompetetitif dibandingkan dengan energy fosil, kita terus mencermati perkembangan ini, dan saat ini kita masih dalam tahap transisi, dan dalam tahap transisi inilah kita harus menyiapkan diri kita sebaik-baiknya agar transisi energy ini bisa berjalan mulus tidak distorsi-distorsi yang menyebabkan adanya hambatan-hambatan, jelas Menteri ESDM Arifin Tasrif

 

Diungkapkan oleh Menteri ESDM, sebagai generasi muda para patriot ini akan menjadi saksi pada tahun 2050 iklim dunia akan menjadi lebih baik, sebagai wujud dedikasi dan generasi muda yang akan datang. Mari kita budayakan masyarakat kita di daerah sadar dengan energi yang bersih, dapat mengelola, dapat memiliki kemampuan untuk bisa mengelola, ujar Menteri ESDM Arifin

 

Jadilah patriot yang produktif, jalinlah hubungan masyarakat dengan baik agar misi pesa-pesan kita dapat ditransmisikan atau diterima oleh masyarakat, anda memiliki peluang untuk menjadi wira swasta energy ke depan agar dapat mengembangkan karir dan kesejateraan dengan praktik-praktik yang benar.

 

Menteri ESDM Arifin berpesan, semoga anda sukses, ini adalah pioneer untuk program yang dilaksankan lagi sesudah tahun 2016, jadikanlah momentum ini momen keberhasilan sehingga akan membuka generasi-generasi selanjutnya patriot yang baru setelah anda semua untuk bisa memberikan kontribusinya kepada nusa dan bangsa.

 

Mengakhiri sambutannya Menteri ESDM Arifin mengucapkan terima kasih kepada seluruh pendukung yang telah mendukung program ini sehingga kegiatan bisa berjalan dengan lancar.

 

Dadan Kusdiana Direktur Jenderal Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi dalam laporannya menyampaikan bahwa PPSDM KEBTKE Badan Pengembangan SDM ESDM Kementerian ESDM bekerjasama dengan IBEKA telah menyusun rangkaian kegiatan pelatihan, metode pelatihan, kurikulum serta narasumber sehingga diharapkan dapat memberikan bekal patriot energi untuk mengatasi segala hambatan dan dan tantangan saat terjun di lapangan.

 

Rangkaian kegiatan pelatihan ini dimulai dengan kedatangan di Jakarta pada tanggal 18 September 2021 dilanjutkan dengan kegiatan pengenalan program, tata tertib, kemudian pelatihan kompetensi keteknisan akan dilaksanakan selama 10 hari mulai hari ini Senin 20 sampai degan 29 September 2021 secara tatap muka.

 

Pelatihan teknis meliputi kemampuan potensi pengoperasian dan pemeliharaan fasilitas energy terbarukan, setelah selesai mendapatkan kompetensi teknis selanjutnya akan diberikan pembekalan kompetensi kejuangan , kikhlasan,  pembangunan berbasis masyarakat dan simulasi di lapangan selama 30 hari dimulai tanggal 30 September sampai dengan 30 Oktober 2021 di IBEKA, jelas Dirjen EBTKE Dadan

 

Dirjen EBTKE mengakhiri laporannya, menyampaikan bahwa setelah selesai kegiatan  pelatihan selanjutnya penugasan kepada 100 orang pemuda pemudi sebagai fasilitator pendampingan dan pemberdayaan masyarakat yang akan ditugaskan terutama ke wialayah Indonesia Timur dan Kalimantan, serta desa-desa yang belum terlistriki atau nanti dapat diperbatukan kepada proyek-proyek baik di Kementerian ESDM dan lembaga terkait juga kepada proyek-proyek energy baru terbarukan yang di BUMN selama 1 tahun, tutup Dadan     

 

PPSDM KEBTKE TANGGUH PENUH ENERGI!

kerja CEPAT, CERMAT, PRODUKTIF

JUJUR, PROFESIONAL, MELAYANI, INOVATIF, BERARTI, DAN BERAKHLAK

Informasi pelatihan, sertifikasi, dan jasa umum:

Sdr. Akhir Setiadi (HP.0856-4985-8447),

Sdr. M. Zuhud Andrya (HP.0819-0770-3764),

Sdr. Zulfa (HP.0823-7604-1564),

Sdr. Nico Juni Ferson (HP. 0811-8123-490)

Sdr. Hari Zana (HP.0812-8110-2149),

Sdr. Anggit (HP. 0852-8804-0600)

Email: informasi.ppsdmkebtke@esdm.go.id

Web https://ppsdmkebtke.esdm.go.id/

(SA)

#20TahunBPSDMESDM

#BerkaryaUntukNegeri

#IndonesiaTangguh

#IndonesiaTumbuh

#kesdmesdm

#bpsdmesdm

#ppsdmkebtke

#ketenagalistrikan

#energi

#pelatihan

#sertifikasi

#ditjengatrik

#ppsdmmigas

#ppsdmgeominerba